Jung Il Woo akhirnya dikonfirmasi sebagai pemeran utama drama terbaru MBC “Golden Rainbow” bersama dengan After School Uee.
Pada tanggal 14 Oktober, May Queen Pictures, perusahaan produksi drama tersebut mengatakan,“Peran utama pria untuk ‘Golden Rainbow’ yang sudah kita diskusikan beberapa waktu yang lalu sudah dikonfirmasi akan diperankan oleh Jung Il Woo.”
“Golden Rainbow” bercerita seputar kehidupan tujuh bersaudara. Dalam drama tersebut, Jung Il Woo berperan sebagai Do Young, yang ayahnya menikah kembali ketika Do Young masih kecil. Do Young menerima perlakuan berbeda sebagai anak tiri dikeluarganya tetapi ia kemudian tumbuh menjadi dewasa dan menjadi seorang jaksa.
Staff produksi mengatakan, “Do Young berperan besar di jalan cerita drama ini. Dengan kepopuleran dan kemampuan aktingnya, kami tertarik untuk bekerjasama dengan Jung IlWoo.”
“Golden Rainbow” akan tayang perdana pada tanggal 2 November setelah drama “Scandal”berakhir.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar